#25 Yang Maha Pengasih

Sunday, January 29, 2017


Semua surat dalam Alquran sesungguhnya berisi aturan-aturan bagi manusia. Serta mengajarkan berbagai hal yang menjadi petunjuk bagi kehidupan manusia. Hanya, terkadang bahkan seringkali manusia--termasuk sekali aku--hanya membacanya tanpa benar-benar memahami dan mengamalkan nilai-nilai dalam Alquran. Dan Ar-Rahman, salah satu surat yang mengajarkanku dan terus mengingatkanku tentang arti kebersyukuran. Itulah kenapa aku suka surat Ar-Rahman ini. Terlebih sejak Ibu membiasakanku membaca surat ini setelah salat Dhuha. 

Ar-Rahman, surat ke 55 ini merupakan surat dalam Alquran yang memiliki arti Yang Maha Pengasih. Selain nama surat dalam Alquran, Ar-Rahman juga salah satu dari 99 nama-nama Allah. Ar-Rahman memiliki arti Yang Maha Pengasih. Selain nama surat dalam Alquran, Ar-Rahman juga salah satu dari 99 nama-nama Allah. 

Allah, Sang Maha Pengasih telah begitu baik kepada kita, hamba-Nya. Menciptakan bumi dan seisinya untuk kita tinggali, untuk kita pergunakan dengan sebaik mungkin. Memberikan udara untuk kita bernapas. Menciptakan tumbuhan-tumbuhan dan binatang-binatang untuk dipergunakan manusia. Menciptakan kaki untuk melangkah ke tempat yang baik. Menciptakan tangan untuk menulis hal-hal yang baik. Menciptakan otak untuk berpikir. Menciptakan hati untuk merasakan keadaan di sekitar, berempati dengan lingkungan. Memberikan kesempatan setiap harinya untuk kita memperbaiki diri, menjadi manusia yang lebih baik dari kemarin, dari sebelumnya. Fabiayyiaalaairabbikuma tukadzdziban, "Maka nikmat Tuhanmu yang manakah yang kamu dustakan?"  Ayat itu disebut sebanyak sekitar 31 kali dalam surat ini, menjadi pengingat bagi kita untuk senantiasa mensyukuri nikmat yang telah Allah berikan. Ya, setelah berbagai nikmat itu diberikan kepada kita, maka nikmat Tuhanmu yang manakah yang kamu dustakan? Sementara manusia seringkali mengeluh atas apa yang diberi padanya, atas kejadian yang sedang menimpa dirinya.  

1 comment:

  1. Surat Ar-Rahman ini bisa dibilang sebagai peringatan buat kita semua manusia..hehe Yap, peringatan yang diulang-ulang persisnya Peringatan pentingnya bersyukur.Peringatan mengingat apa yang telah Allah berikan:) Jangankan untuk minta yg besar,minta yang sebegitu muluk. Kadang kita sebagai manusia diberikan nafas dan iman saja masih sering lupa bersyukur.. hehe

    Yak, memang Allah selalu mengulang peringatan-Nya di Surat Ini, Karena pada dasarnya kita semua adalah PELUPA.Lupa bersyukur, lupa bahagia, lupa menikmati kebahagiaan yang telah Allah berikan, Lupa akan ridho Allah dan lain-lainya

    Mumtaz mbk tulisannya:D semoga membuat pembaca semua juga bersemangat mengamalkan Surat Ar-Rahman yang Maha Pengasih ini

    ReplyDelete

Powered by Blogger.