Come and Go
"Life is like a train station. People come and go all the time, but the ones that wait for the train with you, are the ones that are worth keeping in it."-Unknown
Hidup itu layaknya sebuah stasiun. Orang-orang silih datang dan pergi. Sekadar singgah, sekadar bertegur sapa, sekadar bertanya basi-basi. Namun, seperti sebuah kalimat yang sering didengungkan banyak orang, bahwa ada orang-orang yang datang dalam hidup kita hadir karena sebuah alasan. Menjadi yang bertahan atau menjadi kenangan dan pelajaran.
Selayaknya stasiun, orang-orang yang menunggu bersama kita perlu kita jaga keberadaannya. Pun orang-orang yang satu tujuan dengan kita, bersama dari stasiun pemberangkatan hingga stasiun tujuan.
Sebab, nantinya di akhirat kita akan bersama orang yang kita cintai. Sebab, nantinya di akhirat orang-orang terdekat yang akan mencari keberadaan kita ketika tidak menemukannya di surga. Sebab, nantinya mereka yang dapat menyeret kita ke surga jika kita tergelincir di neraka. Jadi, jangan sia-siakan keberadaan teman-temanmu, keberadaan orang-orang yang dekat denganmu. Terlebih orang-orang yang selalu mengingatkan kita akan kebaikan. Selalu mengajak kita dalam ketaatan. Pegang eratlah mereka.
No comments: